Blogger Widgets

Jumat, 13 Desember 2013

Cara Membuat Kripik Zida Jaya

Cara Membuat Kripik Zida Jaya



Keripik atau kripik adalah sejenis makanan ringan berupa irisan tipis dari umbi-umbian, buah-buahan, atau sayuran yang digoreng di dalam minyak nabati. Untuk menghasilkan rasa yang gurih dan renyah biasanya dicampur dengan adonan tepung yang diberi bumbu rempah tertentu.Secara umum kripik dibuat melalui tahap penggorengan, tetapi ada pula dengan hanya melalui penjemuran, atau pengeringan. Kripik dapat berasa dominan asin, pedas, manis, asam, gurih, atau paduan dari kesemuanya

Dewasa ini sudah banyak bahan baku dari keripik, mulai dari keripik berbahan buah-buahan, sayuran maupun jamur-jamuran yang dirasa aneh jika dibuat keripik, tapi dengan teknologi, pengetahuan serta kemampuan podusen dalam mengolah dan memvariasikan berbagai ide, sehingga muncullah macam-macam dari keripik tersebut. Dari berbagai keripik tersebut, keripik singkong masih menjadi keripik dengan minat konsumsi yang paling banyak, selain rasanya yang khas dan murah, varian rasa dari keripik singkong pun mulai beragam. Berikut ini akan disajikan cara pembuatan keripik singkong dengan rasa Pedas.


Bahan:
500 gr kripik singkong mentah minyak untuk menggoreng 5 sdm minyak untuk menumis 3 sdm gula pasir 1 sdt cuka masak

haluskan: 100 gr cabai merah, buang bijinya
5 siung bawang putih
1 sdt garam

cara membuat: 
1. Goreng kripik singkong dalam minyak panas dan banyak hingga matang dan kecokelatan. Angkat, tiriskan.
2. Panaskan 
3 sdm minyak, tumis bumbu halus hingga harum dan agak kering. Tambahkan gula pasir dan cuka, aduk hingga gula larut dan agak kental
3. Masukkan singkong goreng, aduk hingga tercampur rata.
4. Dinginkan, simpan dalam wadah tertutup rapat.

Untuk 500 gr

2 komentar: